Singapore Toursim Board Kerja Sama dengan Garuda Indonesia dan Changi, Tingkatkan Pergerakan Turis
Blog

Dahsyatnya Letusan Gunung Tambora 1815 Bikin Dunia Masuk pada ‘Tahun Tanpa Musim Panas’, Napoleon pun Kalah Perang

Spread the love

Indonesia mencatat beberapa letusan gunung berapa dahsyat, satu di antaranya adalah letusan Gunung Tambora 1815. Saking dahsyat, letusan Gunung Tambora membuat Napoleon Bonaparte, diktator paling terkenal dalam sejarah Perancis, kalah perang.

Sebagaimana pernah ditulis Intisari Online, erupsi Gunung Tambora tercatat memiliki skala VEI 7.

Laporan ilmiah itu berisi analisis bagaimana dampak letusan dahsyat Gunung Tambora hingga menyebabkan dunia ‘lumpuh’. Bersamaan dengan itu, diperoleh pula bukti-bukti keterkaitan antara letusan Gunung Tambora dengan kekalahan Napoleon Bonaparte pada perang di Waterloo saat melawan tentara sekutu.

Muntahan abu vulkanik yang mengandung listrik Gunung Tambora melesat ke atmosfir bumi hingga menyebabkan memburuknya cuaca global. Bahkan letusan ini telah mengubah sejarah Eropa, terutama setelah peperangan di Waterloo.

Para sejarawan sebenarnya sudah sejak lama mengetahui bahwa Napoleon Bonaparte dikalahkan tentara sekutu lantaran kondisi cuaca buruk. Medan perang menjadi berlumpur akibat turunnya hujan deras yang membantu gerakan tentara sekutu untuk mengendap-endap dalam medan yang basah.

Kini para sejarawan kian percaya bahwa Gunung Tambora di Pulau Sumbawa yang meletus dua bulan sebelum peperangan itulah yang telah mengantarkan dunia pada ‘Tahun Tanpa Musim Panas’ pada 1816. Akibat letusan itulah turun hujan lebat di Eropa hingga menguntungkan pasukan sekutu untuk mengalahkan Napoleon Bonaparte.

Temuan ini dipublikasikan dalam Jurnal Geologi. Karya tulis tersebut menunjukkan bahwa letusan telah menghempaskan abu jauh lebih tinggi dari yang diperkirakan sebelumnya ke atmosfer – hingga 100 kilometer di atas tanah.

“Penelitian saya, bagaimanapun, menunjukkan bahwa abu vulkanik dapat didorong ke atmosfer oleh kekuatan listrik,” ungkap Dr Grenge.

Serangkaian percobaan menunjukkan bahwa kekuatan elektrostatik dapat mengangkat abu jauh lebih tinggi daripada dengan daya apung sendiri. Dr Genge menciptakan sebuah model untuk menghitung seberapa jauh abu vulkanik yang bermuatan bisa naik, dan menemukan bahwa partikel yang lebih kecil dari 0,2 juta meter dalam diameter bisa mencapai ionosfer selama erupsi besar.

Gumpalan dan abu vulkanik keduanya dapat memiliki muatan listrik negatif dan dengan demikian mendorongnya tinggi di atmosfer. “Efeknya sangat mirip seperti dua magnet didorong menjauh satu sama lain jika kutub mereka cocok,” tambahnya.

Hasil eksperimen ini konsisten dengan catatan sejarah dari letusan lainnya. Lantaran minimnya catatan cuaca di tahun 1815, jadi untuk menguji teorinya, Dr Genge memeriksa catatan cuaca setelah letusan 1883 gunung berapi Indonesia lainnya, yakni Gunung Krakatau.

Data menunjukkan suhu rata-rata yang lebih rendah dan mengurangi curah hujan segera setelah letusan dimulai, dan curah hujan global lebih rendah selama letusan daripada periode sebelum atau sesudahnya.

Dia juga menemukan laporan gangguan ionosfer setelah letusan Gunung Pinatubo pada tahun 1991, Filipina, yang mungkin disebabkan oleh abu bermuatan di ionosfer dari gunung api. Selain itu, tipe awan khusus, yakni awan noctilucent muncul lebih sering daripada biasanya setelah letusan Krakatau.

Dr Genge mengemukakan bahwa awan ini memberikan bukti pada terangkatnya debu elektrostatik dari letusan gunung berapi besar.

Dr Genge mengatakan: “Vigo Hugo dalam novel Les Miserables berkata tentang Pertempuran Waterloo: langit yang sangat gelap yang cukup untuk membawa runtuhnya Dunia. Sekarang kita selangkah lebih dekat untuk memahami bagian Tambora dalam Pertempuran itu.”

Pertempuran Waterloo

Pertempuran Waterloo, berlangsung di Belgia pada 18 Juni 1815. Perang ini menandai kekalahan terakhir Napoleon Bonaparte, yang telah menaklukkan sebagian besar Eropa pada awal abad ke-19.

Adapun pertempuran Waterloo terjadi antara Wellington, dengan tentara Inggris dan Sekutunya, dan Napoleon dengan Garda Kerajaan Prancisnya. Mereka melawan satu sama lain dalam pertempuran yang bisa menentukan akhir dari konflik berdarah selama 20 tahun di benua itu.

Napoleon naik melalui jajaran tentara Perancis selama Revolusi Perancis, menguasai pemerintahan Prancis pada 1799 dan menjadi kaisar pada tahun 1804. Melalui serangkaian perang, ia memperluas kerajaannya di Eropa barat dan tengah.

Pertempuran Waterloo, di mana pasukan Napoleon dikalahkan oleh Inggris dan Prusia, menandai berakhirnya pemerintahannya dan dominasi Prancis di Eropa. Wellington kalah jumlah – sekitar 68.000 pasukan Sekutu versus 72.000 dari Napoleon.

Krakatau 1883 dan Kaldera Toba

Dua letusan gunung api di Indonesia yang tak kalah dahsyatnya adala letugasn Gunung Krakatau 1883 dan letugas Kaldera Toba.

Gunung Krakatau yang berada di Selat Sunda meletus pada 27 Agustus 1883. Letusannya sangat dahsyat hingga membangkitkan tsunami setinggi 30 meter yang menyapu kawasan pesisir. Letusan ini juga mengeluarkan suara lebih keras daripada yang pernah terjadi sejak itu.

Suara yang mirip dengan dentuman senjata itu terdengar 1300 mil jauhnya di Pulau Andaman dan Nikobar, juga terdengar di jarak 2000 mil jauhnya di Papua Nugini dan Australia Barat, bahkan didengar pula di jarak 3000 mil jauhnya di Pulau Rodrigues, Samudera Hindia dekat Mauritus.

Suara gelegar itu terdengar oleh orang-orang di lebih dari 50 lokasi yang berbeda secara bersama-sama membentang di suatu wilayah yang meliputi sepertiga kawasan di dunia. Suara gelegar itu menandai fase terdahsyat erupsi Gunung Krakatau meletus dengan kekuatan yang begitu besar sehingga mencabik-cabik pulau itu.

Catatan ahli geologi menyebutkan kepulan asap mencapai 17 mil ke atmosfer dengan lontaran material dengan kecepatan 1600 mil per jam atau hampir setengah mil per detik.

Ledakan ini menciptakan tsunami mematikan dengan gelombang setinggi 30 meter. Seratus enam puluh lima desa pesisir dan pemukiman tersapu dan hancur total. Secara keseluruhan, Belanda (penguasa kolonial Indonesia pada saat itu) memperkirakan korban tewas mencapai 36.417, sementara perkiraan lainnya melebihi 120.000.

Kapten Kapal Inggris Kastil Norham yang berjarak 40 mil dari Krakatau pada saat ledakan sempat mendokumentasikan kesaksiannya. “Begitu dahsyatnya ledakan sehingga gendang telinga lebih dari setengah kru saya hancur. Pikiran terakhir saya bersama istri tercinta. Saya yakin bahwa Hari Penghakiman telah tiba”

Dalam skala Volcanic Explosivity Index (VEI), letusan Gunung Krakatau berada dalam skala 6.

Kaldera Toba meletus sekitar 73 ribu tahun lalu, dalam skala VEI letusannya mencapai 8. Sebagai gambaran skala VEI yang dibuat oleh Chris Newhall dan Stephen Self pada 1982 membantu menentukan ledakan relatif dari letusan gunung berapi, disebut Volcanic Explosivity Index (VEI).

Meskipun VEI mempertimbangkan volume total material yang dikeluarkan, VEI tidak mempertimbangkan sifat material ini (ia mengabaikan kepadatannya secara khusus). VEI tergantung pada volume keseluruhan letusan, tingginya, dan berapa lama berlangsung. Ini adalah skala logaritmik yang berkisar dari 0 hingga 8: ini berarti bahwa VEI 8 sepuluh kali lebih kuat daripada VEI 7, dan seratus kali lebih kuat daripada VEI 6.

Letusan kaldera Toba terjadi secara eksplosif dan begitu instan sehingga menciptakan ketidakseimbangan besar dalam iklim global. Suhu rata-rata permukaan bola bumi turun setidaknya 3˚C karena abu di atmosfer.

Perubahan iklim seperti itu dalam waktu singkat dianggap bertanggung jawab atas hambatan dalam evolusi manusia: populasi manusia mungkin telah berkurang menjadi beberapa ribu orang hanya pada waktu itu.

Begitulah, Indonesia mencatat letusan-letusan gunung api terdahsyat yang pernah ada dalam sejah dunia. Satu di antarnya adalah letusan Gunung Tambora 1815.

Intisari-Online.com 

Ferry Nababan
Author: Ferry Nababan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *